Pengikut

Selasa, 31 Desember 2013

Banana Cake






     Waktu aku lihat postingan mbak Mache Yufrita Noge di FB, seneng banget lihat banana cakenya yang mengembang dengan sempurna. Karena aku sangat penasaran dengan  cake ini, akhirnya langsung saja aku buat juga banana cake yang sama persis punya mbak Mache tanpa harus merubah resepnya.

Senin, 30 Desember 2013

Puding Kiwi



     Sebenarnya puding ini sudah aku buat agak lama, hanya saja baru bisa aku posting sekarang. Puding ini pertama kali aku lihat di blog Citarasawan. Begitu aku lihat, langsung suka dengan tampilannya yang sangat cantik apalagi selama ini aku belum pernah membuat puding dengan bahan dasar buah kiwi. Walaupun ada modifikasi sedikit dari resep aslinya karena aku sesuaikan dengan bahan yang ada di rumah.

Jumat, 27 Desember 2013

Puding Mangga



     Lagi musim mangga nih ... apalagi pohon mangga di rumah buahnya sudah banyak yang matang. Senang juga bisa panen mangga sendiri. Jenis mangga di rumah adalah mangga gadung sama mangga manalagi. Setiap musim mangga selalu aku kirim ke surabaya buat kakak dan adikku yang kebetulan tinggal di sana. Selain itu, aku juga selalu membagikan kepada tetangga dekat rumah dan keluarga yang ada di lumajang.

     Kali ini, nggak ada salahnya aku sedikit berkreasi dengan buah mangga yang biasanya hanya dimakan begitu saja. Apalagi anak - anak minta dibuatkan puding, akhirnya aku buat puding mangga saja buat anak - anakku.

Sabtu, 14 Desember 2013

Red Velvet Cake in Jar





     Cake in jar kali ini khusus aku buat untuk event LBT. Senang sekali saat event ini baru di mulai, melihat cake yang bisa dimasukkan ke dalam toples / wadah kecil, membuat cake ini semakin terlihat cantik dan lucu sehingga bikin gemes siapa saja yang melihatnya. 

     Selain aku penasaran dengan proses memasukkan cakenya ke dalam toples karena aku membayangkan ingin aku hias secantik mungkin, hihihi ... aku juga penasaran dengan base cake yang aku pilih yaitu red velvet cake, karena aku belum pernah sama sekali membuat red velvet cake dan sekaranglah aku mulai mencobanya biar tidak penasaran lagi.

Rabu, 11 Desember 2013

Puding Telur Ceplok



     Puding ini sangat unik dalam judul dan bentuknya. Sekilas pasti orang menyangkah bahwa ini adalah sebuah telur ceplok / telur mata sapi. Padahal ketika kita mulai menggigitnya, barulah kita tahu bahwa ini adalah sepotong puding yang bentuknya persis seperti telur ceplok / telur mata sapi.

Pancake Durian



     Musim durian sudah tiba, buah yang banyak sekali penggemarnya termasuk aku, hihihi ... Kebetulan sekali pas lagi ada orderan snack box dari Universitas Lumajang, mereka mempercayakan aku untuk memilih isi kue snack box-nya. Langsung saja aku memilih pancake durian untuk salah satu jenis kue snack box-nya. Selain aku juga penasaran gimana rasanya ( maklum, selama ini aku belum pernah mencicipi apalagi membuatnya, hanya membayangkan saja, hehehe ... ), akhirnya aku bulatkan tekat untuk membuatnya biar tidak penasaran lagi, hihihi ... ( meskipun harga durian mahal sekali ... )

Selasa, 10 Desember 2013

Brownies Pisang, again ...

     
Kali ini, aku membuat brownies pisang lagi, karena anak - anak suka sekali sama brownies yang satu ini. Sering kali mereka meminta aku untuk dibuatkan lagi. Akhirnya, baru aku wujudkan hari minggu kemarin.

Selasa, 03 Desember 2013

Rainbow Cake

Orderanku ...



Sebenarnya orderan ini sudah hari minggu kemarin,  hanya aku baru bisa upload sekarang. Rainbow cake ini di pesan oleh temanku Ani Meliana buat acara pertunangan saudaranya yang di Balung, Jember.